Detail Berita

Relokasi Korban Tanah Longsor di Brebes: Kajian & Persiapan Lahan Baru

Relokasi Korban Tanah Longsor di Brebes: Kajian & Persiapan Lahan Baru

Brebes, 24 April 2025 – Dinperwaskim Brebes, BPBD, dan tim ahli dari Badan Geologi PVMBG turun ke Desa Mendala (Sirampog) buat survei lokasi tanah longsor dan calon relokasi warga. Tim pakai drone dan ambil sampel tanah buat analisis lebih lanjut.

Kondisi Darurat:
- 529 warga terdampak, 416 ngungsi.
- 129 rumah, 3 fasilitas umum, 2 sekolah, dan jalan utama rusak/amblas.
- Tanah di zona bencana labil banget karena hujan deras. Tim bilang: "Gak aman buat ditinggali, relokasi wajib!"

Dua Calon Lokasi Relokasi:
1. Desa Manggis
2.Desa Buniwah (jarak 5 km dari lokasi bencana)
Tim masih kaji kelayakannya. Kepala Dinperwaskim Dani Asmoro bilang, "Nunggu rekomendasi final dari PVMBG buat pastikan tanahnya aman."

Aksi Cepat:
- Warga dan Kepala Desa Mendala sepakat relokasi karena daerahnya udah gak layak huni.
- Dinperwaskim & BPBD jemput bola dengan diskusi langsung sama warga biar proses relokasi jelas dan transparan.Update lengkapnya bakal diumumin setelah kajian tim geologi kelar. Stay tuned!

0 Comments

Anda harus masuk untuk mengirimkan komentar.

Jika Anda belum memiliki akun, klik di sini untuk mendaftar.

Loading