Detail Berita

Dinperwaskim Kab. Brebes Gelar Sosialisasi dan Validasi PB Rumah Relokasi Bencana Tanah Bergerak di Desa Sridadi

Dinperwaskim Kab. Brebes Gelar Sosialisasi dan Validasi PB Rumah Relokasi Bencana Tanah Bergerak di Desa Sridadi

Brebes 10 Oktober 2024 – Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kab. Brebes menggelar kegiatan sosialisasi dan validasi program bantuan (PB) rumah relokasi bagi warga terdampak bencana tanah bergerak di Desa Sridadi, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes. Kegiatan ini dilaksanakan untuk memastikan kelayakan penerima manfaat dan mempersiapkan proses relokasi yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat terdampak.


Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Dinas Dinperwaskim Kabupaten Brebes, Bapak Dani Asmoro, ST., MT., yang memberikan arahan mengenai pentingnya program relokasi ini sebagai solusi jangka panjang bagi warga yang terdampak bencana alam. Selain itu, Kepala Bidang Perumahan Rakyat, Bapak Moh. Tolani, SIP., ST., MT., juga hadir dan menyampaikan pentingnya validasi data penerima agar bantuan yang diberikan tepat sasaran dan berjalan efektif.


Turut hadir dalam kegiatan ini, Pejabat Fungsional Teknik Tata Bangunan dan Perumahan Ahli Muda, Bapak Irfanuddin, S.HUT, bersama dengan sejumlah staf Dinperwaskim lainnya. Mereka terjun langsung untuk memastikan bahwa proses validasi berjalan lancar dan sesuai dengan peraturan yang berlaku.


Dalam sosialisasi ini, tim dari Dinperwaskim menjelaskan kepada masyarakat mengenai tahapan pelaksanaan relokasi, dari proses pengumpulan data, validasi penerima manfaat, hingga tahapan pembangunan rumah relokasi yang akan disesuaikan dengan kondisi geografi yang lebih aman. Warga yang hadir tampak antusias dan memberikan berbagai pertanyaan terkait program tersebut.


Bapak Dani Asmoro juga menegaskan komitmen pemerintah Kabupaten Brebes melalui Dinperwaskim untuk terus mengawal proses relokasi ini hingga tuntas, dengan harapan agar warga dapat segera menempati hunian baru yang lebih aman dan layak.


Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan kepastian dan rasa aman bagi masyarakat Desa Sridadi yang terdampak bencana tanah bergerak, sehingga mereka dapat segera memulai kehidupan baru di tempat yang lebih stabil dan tidak rentan terhadap risiko bencana.

0 Comments

Anda harus masuk untuk mengirimkan komentar.

Jika Anda belum memiliki akun, klik di sini untuk mendaftar.

Loading